Thursday, March 25, 2010

Sempatkan Berlibur ke Benteng Fort Rotterdam

Makassar,
Muktamar
Bila dilihat dari tekstur bangunan sejarah Benteng Fort Rotterdam maka terlihat sangat indah dan menawan karena bangunan tersebut walau sebagiannya telah hancur namun masih tetap berdiri kokoh bagian-bagian bangunan lainnya, namun dibalik itu semua ternyata ada perasaan yang tarik ulur kebelakang bahwa sedih dan miris kita melihat bahwa betapa kejamnya penjajah dalam hal ini Belanda telah begitu menyakiti hati warga Sulawesi Selatan, khususnya yang berada di Makassar.


Bagaimana pun rakyat Makassar di era penjajahan belanda pun telah merasakan siksanya berada dalam naungan penjajah colonial dan sudah tentu keadaan dan kondisi ekonominya pada masa penjajahan tersebut sangatlah hancur. Namun kita semuanya harus bersyukur bahwa semuanya itu telah berakhir dan kita jadikan pembelajaran yang sangat berharga bahwasanya kita harus tetap menjaga Negara kita agar tidak lagi terjajah, hal ini diungkapkan oleh KH. Multazim yang merupakan Ketua Tanfidziyah PC. Kuantan Sengingi Provinsi Riau. (25/03)

No comments:

Post a Comment